https://jogja.times.co.id/
Ekonomi

Cegah Kenaikan Harga Jelang Lebaran, Pemkab Sleman Lakukan Operasi Pasar

Senin, 25 Maret 2024 - 22:33
Cegah Kenaikan Harga Jelang Lebaran, Pemkab Sleman Lakukan Operasi Pasar Untuk mencegah inflasi harga sembako, Pemkab Sleman menyelenggarakan Operasi Pasar di Pasar Sleman dan Pasar Pakem. (FOTO: Pemkab Sleman)

TIMES JOGJA, YOGYAKARTA – Belajar dari tahun-tahun sebelumnya, setiap memasuki lebaran, harga bahan pokok mengalami kenaikan. Kenaikan harga tersebut tentu membawa dampak bagi masyarakat terutama dari kelas ekonomi menengah ke bawah.

Sebagai Langkah antisipasi mencegah kenaikan harga yang signifikan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman melakukan operasi pasar sembako. Dalam kegiatan ini, Pemkab Sleman menggandeng stake holder yang ada di Kabupaten Sleman.

“Dalam kegiatan operasi pasar ini, kami melibatkan BUMD yaitu BPR Bank Sleman, PDAM Sleman, dan Bank BPD DIY,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Pemkab Sleman, Mae Rusmi Suryaningsih, Senin (25/3/2024).

Dalam operasi pasar ini, panitia telah mengumpulkan anggaran sebesar Rp150 juta. Dana itu digunakan untuk subsidi paket sembako tebus murah yang ditawarkan kepada masyarakat. Seperti, beras dan telur.

“Kegiatan Operasi Pasar ini akan dilaksanakan di dua pasar yaitu Pasar Sleman dan Pasar Pakem. Kegiatan dilaksanakan mulai 25 Maret 2024 sampai Hari Raya Idul Fitri,” papar Rusmi.

Pada operasi pasar ini, masyarakat akan dibatasi. Untuk beras premium maksimal 5 kilogram per konsumen per hari dan telur maksimal sebanyak 2 kilogram per konsumen per hari. Untuk komoditas telur sementara hanya tersedia di Pasar Sleman.

“Kami melibatkan sejumlah mitra pemasok dan mitra pengecer baik dari komoditas beras ataupun telur dari dua pasar tersebut. Semua mitra tersebut juga akan menandatangani pakta integritas sebagai komitmen untuk terlibat dan mengikuti semua ketentuan yang diatur dalam program ini,” jelas Rusmi.

Bupati Sleman, Kustini mengatakna, kegiatan operasi pasar ini merupakan bagian dari upaya Tim Penanggulangan Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Sleman guna menanggulangi terjadinya kenaikan harga kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Ia berharap, pemberian subsidi pada kebutuhan pokok tersebut dapat menekan laju inflasi beras dan telur ayam.

“Untuk mencegah kenaikan harga sembako, kami Pemkab Sleman menyalurkan subsidi sebesar Rp2 ribu. Subsidi tersebut untuk komoditas beras dan telur ayam,” terang Kustini. (*)

Pewarta : Rahadian Bagus Priambodo
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jogja just now

Welcome to TIMES Jogja

TIMES Jogja is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.