https://jogja.times.co.id/
Berita

Turnamen Mobile Legends Sembada E-Sport Berlangsung Seru, 16 Tim Anak Muda Sleman Bersaing Ketat

Senin, 12 Agustus 2024 - 11:27
Turnamen Mobile Legends Sembada E-Sport Berlangsung Seru, 16 Tim Anak Muda Sleman Bersaing Ketat Suasana Turnamen Mobile Legends (ML) Sembada E-Sport di Sleman City Hall berlangsung meriah, Sabtu (10/8/2024). (FOTO: A Riyadi/TIMES Indonesia)

TIMES JOGJA, YOGYAKARTA – Ajang Turnamen Mobile Legends (ML) Sembada E-Sport di Sleman City Hall berlangsung meriah, Sabtu (10/8/2024). Event yang didukung oleh TIMES Jogja tersebut diikuti sebanyak sebanyak 16 tim asal Kabupaten Sleman. Ajang turnamen ini menjadi ruang pembinaan bakat-bakat atlet anak muda e-sport dari Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Harda Kiswaya, sebagai Ketua Pembina Komunitas Gamers Sembada E-Sport mengatakan, olahraga e-sport sudah banyak berkembang dan tumbuh di Kabupaten Sleman. Salah satunya dengan adanya Komunitas Gamers yang bernama Sembada E-Sport.

Calon Bupati Sleman ini berharap,, komunitas gamers yang ada di Kabupaten Sleman bisa saling bersinergi. Sehingga, sinergi tersebut memudahkan Pemerintah Kabupaten Sleman dalam memberikan wadah pembinaan calon atlet-atlet di Sleman.

“Di Kabupaten Sleman ada banyak anak muda dan e-sport bisa menjadi salah satu ruang untuk mereka berkembang. Komunitas Gamers Sembada E-Sport ini harus siap bersinergi untuk mengembangkan e-sport di Sleman khususnya dan kami berharap, para gamers Sleman bisa bersaing dengan gamers dari daerah lain,” terang mantan Sekda Sleman ini.

Turnamen-Mobile-Legends-2.jpgPara pemenang juara 1, juara 2 dan juara Turnamen Mobile Legends (ML) Sembada E-Sport foto bersama dengan para sponsor dan panitia. (FOTO: A Riyadi/TIMES Indonesia)

Ketua KONI Kabupaten Sleman, Joko Hastaryo yang hadir secara langsung pada turnamen ini menilai bahwa, dengan banyaknya anak muda Kabupaten Sleman tentu memiliki potensi untuk mengembangkan olahraga e-sport.

“Kami mendorong e-sport dan menjadi anggota KONI Sleman. Dengan adanya kegiatan rutin game yang diadakan ini tentu bertujuan untuk mewadahi aktivitas generasi anak muda dan ini menjadi salah satu indikator baik. Kami dari KONI Sleman siap menerima e-sport sebagai anggota baru sehingga nantinya anak-anak Sleman bisa melaju ke event-event nasional yang sifatnya prestasi,” ungkap Joko Hastaryo.

Joko mengungkapkan E-sport sudah berkembang cukup lama di Sleman. Sehingga, ia berharap induk organisasi untuk Kabupaten Sleman bisa segera menjadi anggota KONI. Di tingkat nasional dan DIY, e-sport sudah menjadi anggota KONI sehingga harapannya tahun ini Sleman segera masuk.

“Kita lihat banyak sekali bakat-bakat untuk olahraga ini, baru dari Mobile Legends saja, belum cabang yang lain. Harapannya, banyak anak-anak muda Sleman yang berkembang lebih baik,” tandas Joko.

Turnamen Mobile Legends (ML) Sembada E-Sport di Sleman City Hall ini dibuka oleh Anggota Dewan Pembina Komunitas Gamers Sembada E-Sport, Kunto Riyadi yang mewakili Harda Kiswaya, Ketua Dewan Pembina Komunitas Gamers Sembada E-Sport sekaligus Calon Bupati Sleman.

Dalam Turnamen ini, Juara 1 diraih oleh team dari Barber Barbar yang mendapatkan sertifikat dan hadiah uang pembinaan sebesar Rp 1.850.000. Sertifikat dan uang pembinaan diserahkan oleh Yumna yang merupakan putri dari Harda Kiswaya sebagai sponsor utama turnamen ini.

Sedangkan Juara 2 diraih oleh team dari PT Jenang Bu Sum dengan mendapatkan sertifikat dan uang pembinaan sebesar Rp 1.350.000. Sertifikat dan uang pembinaan diserahkan oleh Arya Apolonia yang merupakan ketua panitia turnamen.

Sementara untuk Juara 3 Turnamen Mobile Legends (ML) Sembada E-Sport diraih oleh team Rebel dengan mendapatkan sertifikat dan uang pembinaan sebesar Rp 950.000. Sertifikat dan uang pembinaan diserahkan oleh Arif yang merupakan salah satu anggota Dewan Pembina Komunitas Gamers Sembada E-Sport. (*)

Pewarta : Rahadian Bagus Priambodo
Editor : A Riyadi
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jogja just now

Welcome to TIMES Jogja

TIMES Jogja is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.