https://jogja.times.co.id/
Berita

Pesan Cinta Indonesia, Dubes Palestina Terima Buku Solidaritas dari Anak-anak Depok

Minggu, 02 Maret 2025 - 15:28
Pesan Cinta Indonesia, Dubes Palestina Terima Buku Solidaritas dari Anak-anak Depok Dubes Palestina untuk Indonesia menerima buku solidaritas dari anak-anak Depok. (FOTO: Edelweiss Care for TIMES Indonesia)

TIMES JOGJA, JAKARTA – Lembaga Kemanusiaan Edelweiss Care bersama komunitas Halo Dongeng baru-baru ini mendapat kehormatan untuk bertemu langsung dengan Duta Besar Palestina untuk Indonesia, HE Dr Zuhair Alshun di Kedutaan Besar Palestina, Menteng, Jakarta.

Dalam pertemuan ini Duta Besar Zuhair Alshun mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam atas dukungan yang diberikan oleh masyarakat Indonesia, khususnya anak-anak, terhadap Palestina. Pihaknya sangat terharu membaca tulisan mereka.

"Terima kasih kepada masyarakat Indonesia, terutama anak-anak Depok, yang telah memberikan dukungan, semangat, dan doa yang sangat berarti bagi anak-anak di Palestina. Semangat mereka adalah harapan yang menguatkan kami," ujarnya dalam keterangan yang diterima TIMES Indonesia, Minggu (2/3/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Edelweiss Care, Ayi Subing, menyerahkan buku berjudul Solidarity Children of Indonesia for Children of Palestine, yang berisi pesan dan doa penuh harapan dari anak-anak Indonesia untuk anak-anak Palestina.

Sebanyak 1.000 eksemplar buku ini telah dicetak dan disalurkan ke Palestina, termasuk kepada anak-anak di sekolah-sekolah darurat yang membutuhkan literasi berkualitas.

Selain itu, buku ini juga akan dijual, dan seluruh hasil penjualannya akan digunakan untuk mendukung anak-anak Palestina selama bulan Ramadan.

Menurut Ayi, program yang menginspirasi ini adalah hasil dari Roadshow School to School bertajuk Solidarity Children of Indonesia for Children of Palestine, yang digagas oleh Edelweiss Care dan Halo Dongeng.

"Dalam program ini, anak-anak Indonesia menulis pesan semangat dan doa untuk teman-teman sebaya mereka di Palestina dalam berbagai bentuk, mulai dari doa hingga cerita penuh harapan," ucap dia.

Selain itu lanjutnya, anak-anak juga mendapat kesempatan untuk bertemu dengan tokoh-tokoh inspiratif, seperti Puteri Indonesia 2023 Farhana Nariswari, Puteri Indonesia Aceh 2024 Suci Annisa, dan Putri Bumi Indonesia 2024 Nami Arfah serta dongeng edukatif berupa penyampaian cerita inspiratif oleh Kak Rizal, pendongeng nasional berpengalaman.

"Selama perjalanan roadshow, program ini telah menjangkau enam sekolah di Kota Depok, di antaranya MI Al Jamhuriyah, MI Raudhatul Athfal, MI Riayatul Athfal, MI Al Muhajiriyah, MI & SMPi Hidayatul Athfal, serta MI Salafiyah Syafi'iyyah," sambungnya.

Menurut Ayi Subing, yang juga merupakan Project Leader Roadshow Solidaritas, buku Solidarity Children of Indonesia for Children of Palestine diterbitkan dalam dua bahasa, Arab dan Indonesia.

"Buku ini berisi suara tulus anak-anak Indonesia, dengan ilustrasi yang menarik. Kami berharap buku ini bisa menjadi jembatan solidaritas antara anak-anak Indonesia dan Palestina," ungkapnya menjabarkan.

Edelweiss Care adalah organisasi kemanusiaan yang fokus pada edukasi, pemberdayaan sosial, dan aksi solidaritas untuk anak-anak serta komunitas yang membutuhkan. Melalui inisiatif ini, Edelweiss Care berupaya menanamkan nilai-nilai kepedulian antar sesama, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Kata Ayi, program ini menjadi bukti kuat bahwa solidaritas lintas bangsa bisa ditanamkan sejak usia dini. Anak-anak Indonesia telah menunjukkan bahwa empati dan kepedulian mereka adalah kekuatan yang membawa harapan bagi anak-anak Palestina yang sedang berjuang menghadapi tantangan hidup.

“Semoga karya kecil ini dapat menjadi jembatan persaudaraan yang lebih besar di masa depan dan menjadi bagian dari sejarah perjuangan kemerdekaan Palestina,” tandasnya. (*)

Pewarta : Wandi Ruswannur
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jogja just now

Welcome to TIMES Jogja

TIMES Jogja is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.