https://jogja.times.co.id/
Pendidikan

Santri Bantul Siap Ukir Prestasi di Pospenas IX Surakarta

Selasa, 22 November 2022 - 23:12
Santri Bantul Siap Ukir Prestasi di Pospenas IX Surakarta Kontingen Pospenas Bantul bersama Bupati Bantul. (FOTO: Totok Hodayat/TIMES Indonesia)

TIMES JOGJA, YOGYAKARTA – Kontingen Pekan Olahraga dan Seni antar Pondok Pesantren Tingkat Nasional (Pospenas) dari Bantul berpamitan dengan Bupati Bantul Abdul Halim Muslih, Selasa (22/11/2022). Mereka akan mengikuti Pospenas IX Surakarta pada 23 hingga 27 November 2022.

Kepala Kantor Kementerian Agama Bantul Ahmad Shidqi menjelaskan, 35 anggota kontingen dari Bantul akan bergabung dengan kontingen DIY di Pospenas IX Surakarta. Mereka turun di cabang lomba sepak bola, Stand Up Comedy, senam santri, dan kaligrafi.

Pada pelaksanaan Pospenas yang rutin digelar setiap tiga tahun, Kabupaten Bantul selalu mengirimkan kontingen terbesar. Torehan prestasi para kontingen ini juga cukup membanggakan. Seperti pada Pospenas VIII di Bandung lalu. Salah satu santri dari Bantul menyumbang medali emas untuk cabang pencak silat. Prestasi serupa diharapkan juga dapat diraih oleh santri dari Bantul pada Pospenas IX Surakarta. 

Lebih lanjut Ahmad Shidqi mengatakan, tidak melakukan pembinaan khusus bagi santri yang akan mengikuti Pospenas. Pembinaan dilakukan oleh pengasuh setiap pondok pesantren melalui mata pelajaran ekstra kurikuler.

Menjelang pelaksanaan Pospenas, kantor Kemenag Bantul baru melakukan pencarian santri yang berpotensi untuk mengikuti Pospenas. Setelah dilakukan seleksi di tingkat kabupaten, santri yang lolos baru diikutkan seleksi di tingkat DIY. Bila lolos seleksi di tingkat DIY, maka berhak mengikuti Pospenas.

"Menjelang pelaksanaan Pospenas, para santri hanya diminta mengintensifkan latihan," jelas Kepala Kantor Kementerian Agama Bantul Ahmad Shidqi. 

Bupati Bantul Abdul Halim Muslih berpesan kepada seluruh santri agar meraih prestasi maksimal di bidang lomba yang diikuti sehingga dapat memberikan prestasi terbaik untuk kontingen DIY.

Pemkab Bantul akan memperhatikan setiap prestasi yang diraih setiap warga Bantul. Apalagi bila prestasi tersebut dapat mengharumkan nama kabupaten Bantul. Pada setiap pelaksanaan event olahraga dan seni, setiap peraih medali akan mendapat penghargaan. Termasuk yang berprestasi pada Pospenas IX Surakarta tahun ini. (*)

Pewarta : Totok Hidayat
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jogja just now

Welcome to TIMES Jogja

TIMES Jogja is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.