https://jogja.times.co.id/
Berita

Ada13 Relawan Yogyakarta Berkemampuan WASH yang Dikirim Bantu Korban Gempa Cianjur

Jumat, 09 Desember 2022 - 10:07
Sebanyak 13 Relawan PMI DIY Berkemampuan WASH Dikirim ke Lokasi Gempa Cianjur Ketua PMI DIY, GBPH Prabukusumo. (FOTO: PMI DIY)

TIMES JOGJA, YOGYAKARTA – Sebanyak 13 relawan Palang Merah Indonesia atau PMI DIY, yang memiliki kemampuan WASH (Water Sanitation and Hygiene Promotion), dikirim untuk membantu masyarakat terdampak bencana gempa Cianjur.

Ketua PMI DIY, GBPH Prabukusumo mengungkapkan para relawan tersebut juga memiliki kemampuan logistik dan distribusi, kaji cepat dan manajemen tanggap darurat bencana.

"Para relawan PMI ini berasal dari Kabupaten dan Kota seluruh DIY dan akan bertugas selama tujuh hari untuk membantu dalam hunian sementara, distribusi, dan WASH," jelas Prabukusumo, Jumat (9/12/2022).

Bersamaan dengan memberangkatkan para relawan tersebut, PMI DIY juga mengirim bantuan awal berupa 10 terpal gulung berukuran 4x50 meter, tenda keluarga sejumlah 50 unit, alas tenda 6 bal atau 150 lembar.

Juga, 50 pasang kruk, dan mie instan sejumlah 250 dus atau sejumlah 10.000 pcs dengan menggunakan 4 armada pikap dan satu mobil boks.

"Tim Relawan PMI DIY juga akan melakukan kaji cepat (assessment) kebutuhan masyarakat terdampak bencana gempa bumi yang terjadi di Kabupaten Cianjur. Hasil kaji cepat kebutuhan tersebut akan kami gunakan untuk menyiapkan sejumlah langkah melengkapi respons bantuan tahap awal ini," ungkap Prabukusumo.

PMI DIY telah membuka donasi untuk menyalurkan bantuan dari masyarakat dari DIY maupun luar wilayah.

"Alhamdulillah, responsnya baik dan tentu kami berterima kasih dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada masyarakat yang telah mengirimkan donasinya melalui PMI DIY," jelasnya.

PMI DIY masih membuka donasi untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat Kabupaten Cianjur yang terdampak bencana melalui Bank Mandiri nomor rekening 137-000-744-959-4 atas nama Penanggulangan Bencana PMI Provinsi DIY.

PMI DIY akan membuka donasi ini sampai dengan Februari 2023 dan selanjutnya akan menyalurkannya kepada masyarakat yang membutuhkan di Cianjur sesuai dengan hasil kaji cepat kebutuhan pada tahap pemulihan awal dan pascabencana.

"PMI DIY akan turut membantu dari tahap tanggap darurat, pemulihan awal sampai dengan rehabilitasi rekonstruksi," jelas Gusti Prabu.

Ketua Bidang Penanggulangan Bencana PMI DIY, Arif Rianto Budi Nugroho, mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan koordinator lapangan PMI Pusat yang bertugas di Cianjur untuk beberapa barang yang saat ini dibutuhkan oleh masyarakat.

"Beberapa barang yang kami bawa pada tahap awal ini sudah kami koordinasikan sesuai dengan kebutuhan di lapangan," tutur Arif Rianto terkait bantuan PMI DIY untuk korban gempa Cianjur. (*)

Pewarta : Hendro Setyanto Baskoro
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jogja just now

Welcome to TIMES Jogja

TIMES Jogja is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.